Catering Cikarang Selatan merupakan sebuah layanan yang menawarkan jasa di bidang penyediaan sejumlah jenis makanan yang bisa dinikmati setiap hari untuk berbagai keperluan. Dalam praktiknya, jasa catering biasanya digolongkan menjadi beberapa jenis, seperti catering private, prasmanan, box, self service dan masih banyak lainnya. Akan tetapi, salah satu jenis layanan catering yang paling sering ditemukan ialah catering box atau kotak. Bukan tanpa alasan, hal ini dikarenakan proses penyajiannya yang sangat praktis dan memudahkan pemesan. Pesanan catering juga bisa diambil ke tempat dan bisa pula diantarkan langsung ke lokasi Anda. Hal lain yang membuat jasa catering begitu diandalkan masyarakat perkotaan ialah karena varian menu lezatnya. Sebagai informasi tambahan, berikut ini kami paparkan beberapa jenis makanan yang kerap disediakan jasa catering.
Nasi
Sebagai menu makanan pokok, jelas nasi wajib ada melengkapi daftar menu catering. Jika tidak ada nasi, rasanya makanan jadi sangat hampa dan terasa ada yang kurang. Penyedia jasa catering biasanya menawarkan beberapa pilihan nasi yang bisa dipilih konsumen sesuai selera dan kebutuhan acara. Tidak hanya menyediakan menu nasi putih, Anda juga bisa mendapatkan pilihan nasi kuning, nasi uduk, nasi merah, nasi hainam dan masih banyak lainnya (tergantung penyedia jasa catering yang Anda percayakan). Jika dihitung, harga nasi lainnya juga tidak terlalu berbeda lho dari nasi putih lho, meskipun harganya memang sedikit lebih mahal.
Lihat juga beragam menu enak dan menarik lainnya di Catering Cikarang Baru
Ayam
Untuk lauk pelengkap nasi catering, memang ada banyak varian yang bisa dipilih sesuai selera dan kebutuhan. Dari sekian banyak pilihan lauk pauk andalan penyedia jasa catering, ayam jadi lauk andalan yang paling sering dijumpai. Jenis ayam yang disediakan dalam sekotak nasi catering cukup beragam macam olahan. Biasanya menu ayam yang sering disajikan penyedia jasa catering ialah ayam goreng, ayam goreng tepung, ayam bakar, ayam penyet, ayam balado, ayam serundeng ayam cabe ijo dan masih banyak lainnya. Sepotong ayam diolah dengan bumbu lezat sehingga menghadirkan cita rasa yang nikmat. Potongan ayam juga bisa Anda sesuaikan dengan penyedia jasa catering Cikarang Selatan lho, apakah potongan besar atau potongan kecil agar mendapat lebih banyak potongan dan lebih irit biaya.
Daging
Selain menu olahan ayam, lauk pauk lainnya yang paling sering menjadi teman nasi catering ialah daging. Daging yang digunakan bisa merupakan olahan daging sapi ataupun daging kambing. Daging akan diolah dengan berbagai bahan resep lezat sehingga menghasilkan olahan yang kaya cita rasa. Beberapa penyedia jasa catering biasanya diolah menjadi sate, sedang daging sapi diolah menjadi semur atau rendang. Dibandingkan ayam, menu daging biasanya dipatok dengan harga yang lebih mahal dibandingkan biasanya sehubung harga daging memang jauh lebih mahal dipasaran. Beberapa lauk lain yang selaras dengan daging biasanya juga dijual dengan harga yang lebih mahal. Untuk itu, Anda harus menyesuaikan jenis lauk pilihan dengan ketersediaan dana, kebutuhan dan jenis kegiatan acara yang akan digelar.
Sayur
Untuk menyeimbangkan kadar gizi, penyedia jasa catering juga menambahkan sayuran segar sebagai pelengkap menu hidangan yang akan disediakan untuk tamu undangan. Biasanya terdapat dua jenis sayuran yang disuguhkan penyedia jasa, seperti sayuran basah dan sayuran kering. Bagi Anda yang mengadakan acara dan membutuhkan konsumsi untuk makan malam, maka jauh lebih baik memilih sayur kering karena sayur basah yang sangat mudah basi. Akan tetapi jika Anda mengkonsumsi makanan saat itu juga, maka jauh lebih memilih sayuran berkuah yang lebih menyehatkan. Jenis sayuran yang biasanya disajikan penyedia jasa catering ialah tumis kangkung, capcay, tumis kacang panjang dan lain sebagainya.
Pelengkap
Selain sayur, ada pula menu pelengkap lainnya yang bisa Anda pilih untuk meningkatkan nafsu makan. Beberapa pelengkap yang bisa Anda peroleh ialah tahu, tempe, telur, kerupuk, bakwan dan masih banyak lainnya. Apapun pilihan menu hidangan Anda, yang Anda butuhkan hanyalah mendiskusikan semua kebutuhan konsumsi pada penyedia jasa catering Cikarang Selatan terpercaya yang selalu bisa diandalkan kapan saja.